Pada hari Jum’at, 7 Juni 2024, para santri Pondok Pesantren Qur’an & IT Al Mahir mengikuti kegiatan kerja bakti dalam rangka persiapan Idul Adha. Kegiatan dimulai pukul 6 pagi dengan pembagian tugas di dua lokasi utama.
Sebanyak 8 santri bertugas di tempat persiapan qurban, sementara itu, 5 santri lainnya melakukan kerja bakti di masjid.
Kerja bakti ini bukan hanya bertujuan untuk mempersiapkan pelaksanaan Idul Adha, tetapi juga untuk menanamkan nilai-nilai gotong royong dan kebersamaan di kalangan santri.